Pesona Indah Pantai Drini Jadi Pilihan FKPD Kec. Madukara Adakan Halal Bi Halal
SeredNews - Lebaran Idul Fitri 1444 H memang telah usai, tetapi tidak bagi para Kepala Desa dan Perangkat Desa yang tergabung dalam Forum Komunikasi Kepala Desa & Perangkat Desa (FKPD) se Kecamatan Madukara yang belum melaksanakan kegiatan Halal Bi Halal.
Sebelumnya forum komunikasi kepala desa da perangkat desa se Kecamatan Madukara telah merencanakan untuk mengadakan refreshing usai gelaran Pekan Olahraga Perangkat Desa (Porades) se Kabupaten Banjarnegara pada November 2022 lalu yang belum terlaksanakan.
Baca juga : https://www.sered-banjarnegara.desa.id/artikel/2022/11/7/porades-20-kontingen-kecamatan-se-kabupaten-banjarnegara-berlaga-di-porades-2022
Akhirnya setelah disepakati bersama kegiatan akhir Porades tersebut dilaksanakan kemarin pada Sabtu 13 Mei 2023 dengan tujuan utama ke Pantai Drini Kabupaten Gunungkidul DIY, yang dikemas dalam satu kegiatan Halal Bi Halal.
Untuk kegiatan Halal Bi Halal sendiri dilaksanakan tidak jauh dari destinasi wisata pantai drini yaitu di Pondok Makan Lesehan Griyo Wono Resto.
Komentar yang terbit pada artikel "Pesona Indah Pantai Drini Jadi Pilihan FKPD Kec. Madukara Adakan Halal Bi Halal"