Sered-News - Pengambilan 400 bibit pohon kelapa dan 250 bibit pohon kopi arabika adalah hasil dari permohonan Kepala Desaa Sered Yuanita Dyah Ratnawati, S.Pd pada Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Banjarnegara. Pada Jumat (3/12) Perangkat Desa dibantu oleh dua warga mengambil bibit pohon tersebut di balai benih Dinas Pertanian Kabupaten Banjarnegara di Argasoka.
Adalah Ahmad Khadirin dan Rohman, dua orang warga masyarakat yang membantu pengambilan bibit pohon langsung dari kebun penyamaian/pembibitan di balai benih bersama perangkat desa lainnya.
Baca juga : Kebut Penyerapan Anggaran Pelatihan Kelompok Tani Dilaksanakan Malam Hari
Rencananya bibit pohon kelapa dan kopi yang saat ini telah berada di depan kantor desa sered akan diberikan kepada warga masyarakat yang telah mengikuti pelatihan pertanian, dan untuk warga lain yang membutuhkan. Hal ini menunggu waktu yang tepat yang nantinya tidak bersinggungan dengan kegiatan desa, karena penerima bibit ini akan didata dan di administrasikan.
Komentar yang terbit pada artikel "Kerja Bakti Ambil Bibit Pohon Di Balai Benih Distan Banjarnegara"