SeredNews - Sebanyak empat puluh dua warga desa sered yang didominasi oleh kaum perempuan pada malam hari Rabu (1/12) mendatangi aula balai desa. Kedatangan mereka untuk memenuhi undangan Pemerintah Desa Sered untuk mengikuti Pelatihan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Mereka merupakan ibu rumah tangga yang mempunyai profesi sebagai penjual makanan, kue ulang tahun, serta produk lokal lainnya dan juga sebagian berprofesi sebagai penjahit. Dengan narasumber Bapak Fajar direktur Pikas dari Desa Madukara yang telah sukses mengelola UMKM di wilayah kecamatan madukara.
Banyak ilmu yang disampaikan oleh pak fajar dalam kegiatan ini, diantaranya tatacara pengenalan produk kepada masyarakat luas melalui medsos, serta cara pemasarannya. Sebenarnya website SID Desa Sered telah memberikan ruang untuk membantu mengenalkan produk rumahan serta jasa dibagian menu Lapak Desa, tetapi karena masih kurangnya sosialisasi kepada warga masyarakat, sehingga sampai saat ini belum banyak diketahui, karena sosialisasinya baru menggunakan media sosial desa, belum secara tatap muka melalui pertemuan.
Diatas merupakan tampilan halaman ruang lapak desa, yang diperuntukkan bagi warga masyarakat yang mempunyai kegiatan ekonomi sebagai pedagang maupun jasa, warga dapat melihatnya melalui link https://sered-banjarnegara.desa.id/lapak
Komentar yang terbit pada artikel "Pelatihan UMKM Warga Desa Sered Tentang Pengelolaan Produk Rumahan & Jasa"